Patroli Himbau Warga Untuk Stop Aktivitas Di Luar Rumah Pada Pukul 21:00 Wita

    Patroli Himbau Warga Untuk Stop Aktivitas Di Luar Rumah Pada Pukul 21:00 Wita

    Mataram NTB - Tindak lanjut dari Surat Edaran Gubernur NTB tetang  PPKM Mikro yang berlaku hingga 20/07/2021 mendatang, serta SE walikota mataram, maka dalam rangka menertibkan jalannya PPKM Kota mataram tim gabungan yang terdiri dari Polri, TNI , Pol-PP, Dishub, dan BPBD kota mataram melaksanakan patroli di wilayah hukum kota Mataram untuk memastikan upaya penekanan pemerintah terhadap penyebaran covid-19 dengan diberlakukan PPKM.

    Anggota tim terdiri dari TNI, polisi, BPBD, Dishub yang masing-masing menurunkan satu regu untuk melakukan patroli gabungan di sejumlah tempat keramaian yang di anggap kerap terjadi kerumunan.

    Seperti patroli yang dilaksanakan Sabtu 10/07/2021 yang di mulai pukul 21:00 wita setelah sebelumnya melakukan apel bersama tim yang tergabung dalam patroli tersebut. 

    Menurut pantauan tim media kami dapat dilaporkan bahwa tim gabungan tersebut sebelum memulai patroli melaksanakan apel untuk menentukan rute yang akan di lalui selama patroli berlangsung. 

    Apel yang dipimpin oleh Dandim 1606/mataram Kolonel Arm Gunawan memberi arahan dan petunjuk dalam giat patroli yang dilaksanakan. Tim Gabungan dibagi menjadi dua regu, yaitu regu 1 dan regu 2. Apel tersebut di ikuti oleh, kapolresta mataram Kombespol Heri Wahyudi Sik , Kepala Dishub kota mataram H. Khalid, kasat Pol-PP kota mataram, dan Kepala BPBD kota mataram Mahfuddin Noor.

    Adapun rute yang di lalui oleh kedua regu dimana regu pertama mengambil rute Dari pendopo walikota - karang jangkong - rembige - kebun Roek dan berahir di Pelabuhan kota tua Ampenan, sedang regu dua mulai dari karang Jangkong - Jalan Bungkarno - Pagesangan - Jalan Panjitilar-jalan Arya Banjar Gelas dan berahir di Pelabuhan kota tua Ampenan.

    Pada saat patroli berlangsung regu gabungan berhenti di tempat - tempat angkringan ataupun jualan yang masih beroperasi pada jam 21:00 wita, personil menghimbau untuk segera tutup karena sesuai SE walikota, serta menghimbau kepada pengunjung atau pun penjual untuk selalu pakai masker.

    Lokasi - lokasi yang di peringatkan untuk segera menutup dan membubarkan pengunjung nya diantaranya yang kebetulan dilalui regu 2 dimana tim media kami berada di regu tersebut. Lokasi yg dimaksud diantaranya arena jualan di lapangan karang pule, 2 cafe yang berada di wilayah panjitilar perumnas, serta salah satu cafe yang terletak di jalan Banjar Gelas, dan terahir pengunjung di pantai pelabuhan Ampenan. Di semua tempat itu personil gabungan langsung memberikan himbauan kepada semua yang ada di tempat tersebut dan mengingatkan kembali kepada pemilik agar turuti SE Pemerintah untuk tutup jam 21:00 wita.

    Setelah ke dua regu berada di titik kumpul terahir yaitu di taman pelabuhan pantai ampenan ketua tim menggelar apel penutupan rangkaian kegiatan patroli malam itu. Dengan dipimpin Kolonel Arm Gunawan apel tersebut dimulai untuk mengahiri kegiatan patroli malam itu. Dalam laporannya pimpinan apel menjelaskan bahwa seluruh kegiatan patroli berjalan dengan baik, aman dan lancar, "tutup pemimpin apel" .(Adbravo)

    Kota Mataram
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Cakranegara dan Sandubaya Gelar Apel...

    Artikel Berikutnya

    Pemerintah Kota Mataram Gelar Apel 3 Pilar...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)
    Pimpin Sertijab Kabid Humas Polda NTB, Hadi Gunawan Harap Pejabat Baru Segera Beradaptasi
    Kapolresta Mataram Hadiri Commander Wish Kapolda NTB Irjen Pol Hadi Gunawan
    Semangat Tak Kenal Lelah, Satgas TMMD Kodim 1805/Raja Ampat dan Warga Terus Bangun RTLH Meski Panas Terik Menghadang
    Bakamla RI Lepas KN. Pulau Dana-323 untuk Muhibah ke Vietnam dan Singapura

    Ikuti Kami